Tugas KAK/TOR

Nama : Davian Benito

NRP : 5025201220


RESUME KESIMPULAN POIN KAK

PEKERJAAN PEMBUATAN APLIKASI EKINERJA (JASA KONSULTAN PAKET 11) DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN PATI


Link KAK :


1. What, Pengertian, kegiatan, dan output

Aplikasi eKinerja Kabupaten Pati secara online yang mampu terkoneksi realtime dengan sistem presensi dan mampu mengelola aktivitas harian setiap pegawai sesuasi dengan tugasnya. Aplikasi juga harus mampu melakukan perhitungan TPP berdasarkan presensi dan aktivitas harian, dan menampilkan profil rekap presensi setiap pegawai maupun rekap tingkat OPD

2. Why, Mengapa kegiatan dilakukan dan hubungannya dengan pihak terkait

 Berdasarkan Peraturan Bupati Pati Nomor 10 Tahn 2020, dinyatakan bahwa TPP (Tambahan Penghasilan Pegawai) diberikan berdasarkan pertimbangan beban kerja, tempat bertugas, kondisi kerja, kelangkaan profesi, dan prestasi kerja. Dari situ untuk mengetahui jumlah TPP yang diberikan kepada pegawai perlu dilakukan perhitungan berdasarkan data harian aktivitas pegawai dalam kinerja tugasnya. Data harian tersebut selain harus direkap dengan rapi juga harus bisa diakses / dilihat setiap pegawai itu sendiri. Oleh karena banyaknya keterlibatan pegawai terhadap data yang diperlukan, dibutuhkannya sebuah sistem informasi ini yang dapat menangani input data aktivitas harian pegawai dan mampu terkoneksi dengan sistem presensi yang ada untuk jadi dasar dalam penentuan TPP yang diberikan pada setiap pegawai.

3. WHO, Yang bertanggung jawab melaksanakan pencapaian output

 Pejabat Pembuat Komitmen pada Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pati

4. WHEN, Kapan dan jangka waktu pelaksanaan

 30 hari kalender

5. WHERE, Dimana kegiatan yang terkait dilaksanakan

 Lokasi kegiatan berada di Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Pati

6. HOW, Bagaimana kegiatan tersebut dilaksanakan (metodologi pelaksanaan)

 Kegiatan dilaksanakan dengan mengikuti metodologi Waterfall dengan mengikuti tahapan langkah pengerjaan yaitu : User requirement kebutuhan aplikasi, Perancangan Pengembangan Aplikasi, Pembuatan pengembangan database, Pembuatan desain interface tampilan dashboard dan pendaftaran user, Pembuatan perhitungan presensi dari SIM presensi, Pembuatan Modul pada entri aktivitas harian pegawai, Pembuatan Modul verifikasi aktivitas harian. 

Lalu setelah develop aplikasi selesai, dilakukan instalasi aplikasi pada perangkat server komputer meliputi : installasi OS linux berupa (Linux, PHP 7.2, codeigniter, dan mySql sebagai DBMSnya), upload dan konfigur modul aplikasi, database, dan pengujian imlementasi sistem aplikasi. Setelah itu terakhir adalah inisiasi data pendukung, pembuatan buku panduan operasional pengguna aplikasi dan pembuatan laporan kegiatan yang terdiri dari laporan pendahuluan dan laporan akhir

7. HOW MUCH, Berapa biaya pelaksanaan

 Sumber dana berasal dari APBD TA2020 dengan total biaya yaitu Rp. 40.000.000

 

Comments